UNIMUDANEWS | Kantor Pelayanan Pajak Pratama (KPPP) Sorong mengajak seluruh mahasiswa UNIMUDA (Universitas Pendidikan Muhammadiyah) Sorong untuk turut mendukung program nasional yaitu reformasi perpajakan melalui kuliah umum yang diselenggarakan di Meeting Room Kampus UNIMUDA Sorong, (Jumat, 18/7/19) kemarin (red).
Kuliah Umum dengan tema Inklusi Kesadaran Perpajakan oleh KPPP Sorong di Kampus UNIMUDA Sorong dibuka secara resmi oleh Kepala Biro Humas dan Kerjasama, Surya Putra Raharja, M.Pd., dalam sambutanya menyampaikan bahwa pihaknya turut bangga karena UNIMUDA Soorong bisa turut membantu pemerintah dalam menyadarkan masyakarat tentang pentingya pajak.
“kami (UNIMUDA Sorong) sangat memberikan apresiasi dan menyambut baik kegiatan ini, karena secara tidak langsung UNIMUDA Sorong telah ikut membangung negara, harapan kami dengan kuliah umum ini bisa memberikan informasi kepada masyarakat luas tentang pajak, sehingga kesadaran warnga negera untuk berpajak semakin meningkat” tutur Surya.
Disampaikan juga oleh Kepala Biro Humas dan Kerjasama bahwa pihaknya aka segera memfinalkan dokumen kerjasama antara UNIMUDA Sorong dengan Kantor Pelayanan Pajak Pratama Sorong.
Sementara itu Plt. Kepala Kantor Pelayanan Pajak Pratama Sorong, Christian Moniharapon dihadapan mahasiswa UNIMUDA Sorong menyampaikan bahwa pajak merupakan sumber pendapatan negara yang sangat penting dan bahkan menjadi dominasi pendapatan negara.
“tahun ini pendapatan negara sebesar 264 triliun rupiah sedangkan kebutuhan belanja negara setiap tahunnya mencapai 2.165 triliun rupiah, sehingga kalo melihat angka tersebut tentunya selisihnya masih sangat jauh, maka salah satu cara untuk menutupi kebutuhan belanja negara bahkan menjadi satu-satunya cara adalah melalui pajak” ungkap Christian.
Dirinya juga mengharapkan dukungan dari semua pihak masyarakat termasuk sivitas akademika UNIMUDA Sorong untuk turut mendukung program nasional dari perpajakan yaitu Reformasi Perpajakan demi kelangsungan pembangunan di negera Indonesia tercinta ini, apalagi saat ini minyak dan gas di negara kita sudah mulai punah.
Sebagai bentuk implementasi dari program ini maka perlu adanya sinerginitas yaitu KPPP Sorong akan merektrut relawan pajak dari mahasiswa UNIMUDA Sorong. [ds].