STKIPMSorongNews | Tim Kesebelasan STKIP Muhammadiyah Sorong secara resmi telah mendapat undangan dan telah mendaftar pada Piala Sawiat III 2017 yang diselenggarakan di Lapangan Hoky Kota Sorong. Seperti diungkapkan Coach Club STKIP Muhammadiyah Sorong, Ardiansyah, M.Pd., yang adalah juga sebagai Dosen Tetap Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehetan dan Rekreasi (PJKR) bahwa dirinya telah melatih skuad STKIP Muhammadiyah Sorong sejak awal tahun ini.
“kami telah menyeleksi dan melatih sebanyak 25 pemain dan Insya Alloh yang sudah siap tempur pada turnamen Sawiat Cup III 2017 nanti”. Jelas Ardian.
Dari 25 squad STKIP Muhammadiyah Sorong ini adalah 75% adalah mahasiswa asli putra daerah dari Program Studi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi (PJKR) yang selebihnya berasal dari program studi yang mempunyai kompetensi unggul lain yang di Kampus Biru ini (sebutan kampus STKIP Muhammadiyah Sorong).
Ketika disinggung mengenai target juara berapa, Ardian menjawab memang semua club pasti targetnya adalah juara pertama, tapi tujuan terbesar kami yang kedua adalah dalam rangka untuk memperkenalkan Program Studi PJKR yang ada di STKIP Muhammadiyah Sorong ini, karena dengan ikut sertanya Club STKIP Muhammadiyah Sorong ini secara otomatis akan mengangkat nama Kampus dan Program studi, apalagi progam studi PJKR ini hanya satu-satunya di Papua Barat.
Squad STKIP Muhammadiyah Sorong dijadwalkan bertanding perdana pada hari Jum’at minggu kemarin (red), namun karena faktor kondisi lapangan Hoky yang kurang mendukung yang dikarenakan tingginya curah hujan di kota Sorong ini, maka pertandingan perdananya akan dilaksanakan minggu ini.(ds).